Businessolutionexpo.com – Dalam mendukung perkembangan sektor bisnis internasional, Dr. Friderica Widyasari Dewi, SE., MBA. selaku Dewan Komisioner Otoritas Jasa Keuangan (OJK) menyatakan kesiapannya untuk mendukung sepenuhnya International Business Solution Expo (IBSE) 2024. IBSE akan berlangsung di Jogja Expo Center, Yogyakarta, mulai tanggal 22 hingga 24 April 2024.
Pimpinan acara ini dipegang oleh Adit Setiawan, yang menjabat sebagai Ketua Penyelenggara, serta M. Adib Fikri, Presiden Nasional Junior Chamber International (JCI) Indonesia, yang menjadi penggagas dan anggota Steering Committee dalam kegiatan ini.
IBSE 2024 diharapkan akan menjadi magnet bagi lebih dari 35 ribu pengusaha dari 20 negara, dengan lebih dari 300 booth dalam expo. Acara ini menjadi momentum strategis untuk memperluas jaringan bisnis global dan bertukar ide inovatif di arena bisnis internasional.